Daftar Situs Penyedia Lowongan Kerja Di Indonesia
Untuk seorang yang sudah sering melamar kerja melalui online seperti halnya linkedin dan jobstreet tentu sudah tidak terlalu susah untuk membedakan situs lowongan kerja manakah yang dapat dipercaya untuk menemukan pekerjaan impian mereka.
Namun untuk seorang fresh-graduate yang baru saja lulus, hal itu menjadi sedikit masalah. Karena mereka belum tahu pasti situs mana sajakah yang dapat dipercaya, dan sebagainya.
Di basah ini team Loker Headquarters cantumkan beberapa opsi situs lowongan manakah yang bisa kamu percaya untuk mencari pekerjaan impian kamu.
Ada beberapa kelebihan melamar kerja melalui situs lowongan kerja:
Sederhana
Proses melamar kerja melalui situs lowongan kerja cukup sederhana. Anda hanya perlu membuat profil dan mengirimkan lamaran kerja secara online.Mudah diakses
Situs lowongan kerja dapat diakses secara online, sehingga Anda dapat mencari lowongan kerja dari mana saja dan kapan saja yang Anda inginkan.Banyak pilihan
Situs lowongan kerja menyediakan banyak pilihan lowongan kerja di berbagai industri, sehingga Anda dapat dengan mudah menemukan lowongan kerja yang sesuai dengan keahlian dan minat Anda.Terpercaya
Situs lowongan kerja terpercaya biasanya telah melalui proses verifikasi dan validasi sebelum menampilkan lowongan kerja, sehingga Anda dapat yakin bahwa lowongan kerja yang ditawarkan adalah lowongan kerja yang sah.Efisien
Melamar kerja melalui situs lowongan kerja dapat menghemat waktu dan biaya, karena Anda tidak perlu mengeluarkan biaya untuk mencetak dan mengirimkan lamaran kerja secara fisik. Selain itu, Anda juga dapat menyimpan lamaran kerja Anda di situs lowongan kerja sehingga Anda dapat dengan mudah melamar kembali untuk lowongan kerja yang sesuai dengan keahlian dan minat Anda di kemudian hari.
Adapun daftar situs-situs yang bisa kamu percaya untuk mencari pekerjaan secara daring, antara lain adalah:
- LinkedIn
Sudah bukan rahasia lagi jika LinkedIn termasuk salah satu penyedia lowongan kerja "terbaik" di Indonesia.
LinkedIn juga termasuk ke salah satu situs lowongan kerja terbesar di dunia. LinkedIn menyediakan banyak lowongan kerja di berbagai industri di Indonesia, baik untuk profesional maupun fresh graduate. - Jobstreet
Kita semua pasti tahu platform yang satu ini. Yaitu situs lowongan kerja paing terkenal di Indonesia yang bahkan bisa dibilang lebih terpercaya dibandingkan LinkedIn yang kebanyakan HRD di sana tidak kompeten.
Jobstreet menyediakan banyak pilihan lowongan kerja di berbagai industri, lokasi, posisi pekerjaan, dan masih banyak lagi. - LokerHQ
Situs lowongan kerja yang menyediakan banyak pilihan lowongan kerja baru setiap harinya, terutama start-up. Meskipun penggunanya masih terbilang belum sebanyak JobStreet, akan tetapi LokerHQ berhasil memberikan alternatif terbaik dari pada kompetitornya.
Di LokerHQ kamu juga bisa membaut resume online kamu. Cukup sekali buatnya, resume kamu bisa digunakan untuk melamar kerja berkali-kali di platform tersebut. Kamu juga bisa membagikan public resume/cv kamu untuk mempermudah para HRD menemukan data diri kamu. - Karir.com
Situs lowongan kerja yang menyediakan banyak pilihan lowongan kerja di berbagai industri, terutama di sektor keuangan, teknologi informasi, dan telekomunikasi. - Kalibrr
Situs lowongan kerja asal Filipina yang menyediakan berbagai lowongan, terutama di sektor teknologi dan start-up.
Kelengkapan fitur dari Kalibrr juga terbukti menjadi salah satu daya tarik tersendiri dari perusahaan. - Jobs.id
Jobs.id adalah satu satu anak dari JobStreet. Salah situs penyedia lowongan yang terbilang sudah cukup berumur di Indonesia. Karena sejaman dengan JobStreet dan JobsDB. - Indeed
Indeed juga bisa kita sebut sebagai aggregator pencari kerja.
Sama seperti halnya daftar di atas, indeed juga menyediakan beberapa lowongan kerja di indonesia dengan berbagaimacam pilihan posisi pekerjaan.
Selain menggunakan situs lowongan kerja, kamu juga bisa mencari lowongan kerja melalui LinkedIn, Facebook, dan Instagram. Banyak perusahaan yang memposting lowongan kerja di media sosial ini. Jadi, pastikan untuk terus memantau akun media sosial kamu untuk menemukan lowongan kerja terbaru yang sesuai dengan keahlian dan minat kamu.